Gala Premiere Vol. 3 UPU Sukses Pamerkan Karya Film Skripsi Mahasiswa, Dapat Apresiasi Luar Biasa dari Disbudparekraf Sumut

Medan, 30 Oktober 2025 – Universitas Potensi Utama (UPU) kembali menunjukkan kualitasnya dalam mencetak sineas muda berbakat melalui Gala Premiere Vol. 3 di Aula Universitas Potensi Utama. Acara yang memutar sepuluh film skripsi mahasiswa Program Studi Film dan Televisi ini berlangsung meriah dan sukses menyedot perhatian lebih dari 500 penonton.

.
.

Gala Premiere yang terbuka untuk umum ini tidak hanya menjadi ajang pemutaran film, tetapi juga menjadi momen bersejarah dan puncak perjuangan akademik bagi para mahasiswa. Acara dibuka dengan kata sambutan yang penuh apresiasi dari Dekan Fakultas Seni dan Desain UPU, Bapak Rusdi Tanjung, S.Kom,M.Ds, dan Kaprodi Film dan Televisi, Ibu Sri Wahyuni, S.Kom.M.Sn

Kehadiran para orang tua mahasiswa serta tokoh publik turut memeriahkan acara. Salah satunya adalah selebgram Kota Medan, Filix Pratama, yang membintangi film karya mahasiswa berjudul “Pilu Membiru”. Kehadirannya menambah semarak dan antusiasme para hadirin.

Sebanyak sepuluh film dengan beragam genre dan cerita diputar selama satu hari penuh, menunjukkan kedewasaan bermain film dan kedalaman tema yang diangkat oleh para calon sineas. Kesepuluh film tersebut adalah:

  1. Pilu Membiru                                                                              
  2. Dalam Bayang
  3. Laminar Flow
  4. Katanya Kawan
  5. Side
  6. Triangle
  7. Trah
  8. Lisan
  9. Legacy of Tobacco Deli
  10. Batak Toba
Acara ini mendapat sambutan yang sangat positif dari ratusan audiens yang memadati aula. Salah satu komentar datang dari perwakilan Siswa SMK 13 Medan yang menyatakan kekagumannya pada kualitas teknik dan penyampaian cerita dari setiap film. “Kami sangat terinspirasi dan melihat betapa berkembangnya dunia perfilman di Medan, khususnya yang digarap oleh generasi muda,” ujarnya.

Dukungan penuh juga datang dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Ekonomi Kreatif (Disbudparekraf) Sumatera Utara yang hadir dalam acara tersebut. Dalam pernyataannya, Disbudparekraf Sumut menegaskan bahwa Gala Premiere Vol. 3 ini merupakan ajang apresiasi yang luar biasa bagi karya sinema lokal.

“Gala Premiere Vol. 3 UPU ini adalah wadah yang strategis bagi generasi muda untuk menampilkan kreativitas karya film mereka. Setiap karya yang lahir dari proses panjang, mulai dari penulisan naskah, produksi, hingga pascaproduksi, mencerminkan semangat dan potensi besar sineas muda Medan yang patut kita dukung bersama,” demikian pernyataan Disbudparekraf Sumut.

Dengan ditutupnya Gala Premiere Vol. 3 ini, Prodi Film dan Televisi UPU telah membuktikan komitmennya dalam menghasilkan lulusan yang tidak hanya kompeten secara teknis, tetapi juga berani berkarya dan berkontribusi bagi perkembangan industri kreatif, khususnya di dunia perfilman Indonesia.